SELAMAT DATANG DI WEBSITE TARUNA TANI SAPTA DASA SEMOGA INFORMASI YANG KAMI BERIKAN BERMANFAAT UNTUK ANDA SEMUA SAHABAT SADA.

Bersama BBPP-BATU Limbah Ternak Menjadi Lebih Bermanfaat

Salam Sada, Untuk mengelola suatu peternakan banyak hal yang harus ditangani, dan salah satu hal penting yang harus direncanakan sejak awal adalah cara menangani limbah ternak.

Perencanaan penanganan limbah secara baik, kemungkinan terjadinya hal -hal yang tidak diinginkan, dapat dihindari. Misalnya, muncul berbagai macam penyakit ternak, adanya protes masyarakat sekitar peternakan karena bau tidak enak, dan rusaknya sumber daya air ataupun kondisi lingkungan yang memburuk akibat dari penumpukan limbah. Penanganan limbah yang sudah direncanakan sejak dini meskipun mungkin dapat memunculkan biaya yang besar, namun akan terbayar kembali karena pengurangan bahkan meniadakan munculnya penyakit pada ternak atau peternaknya yang diakibatkan oleh kerusakan lingkungan olehlimbah tersebut.
          Di BBPP – Batu ada 10 Divisi salah satunya Divisi Pengolahan Limbah Ternak, di Divisi ini,  Limbah Ternak yang di Balai di kelola menjadi sesuat yang bermanfaat dan bernilai ekonomi diantaranya: untuk di olah menjadi pupuk organik padat dan cair  serta limbah ternak dimanfaatkan untuk energi alternatif (Biogas), dalam Pemanfaatan Gasbio ini di BBPP-Batu tidak hanya untuk memasak dan penerangan saja tapi juga sebagai bahan bakar Mobil. Dan sudah ada dua unit mobil yang telah kita modifikasi bahan bakarnya dari bensin ke gasbio.

Sumber : bbppbatu.bppsdmp.pertanian.go.id

TWEET SADA